Loading

30.11.11

menonakifkan desktop cleanup wizard

     Desktop Cleanup Wizard adalah komponen yang disertakan dengan sistem operasi Microsoft Windows XP. hal ini bertujuan untuk mengurangi kekacauan dalam desktop.
Pada Windows XP Pro, Desktop Cleanup Wizard secara otomatis berjalan setiap 60 hari dan mencoba untuk membantu pengguna dalam mempertahankan desktop yang bersih dan rapi.
Jika anda ingin mendisablenya ikuti langkah langkah dibawah ini :
  1. Klik start | RUN | ketik regedit | Klik OK.
  2. Lalu masuk pada bagian HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\Curre ntVersion\Explorer\Advanced.
  3. Buat sebuah DWORD Value baru dan beri nama DisableThumbnailCache
    double DisableThumbnailCache dan masukkan 1 pada Value Data.
  4. Klik OK.
  5. Restart komputer.
Warning :
Sebaiknya back up dulu sebelum di edit untuk mencegah hal hal yang tidak di inginkan.

Catatan : 
Anda juga dapat mengaktifkan desktop cleanup wizard kembali dengan mengikuti langkah langkah di atas, pada langkah ketiga ganti value data menjadi 0 (nol).

Menonaktifkan animasi windows

     Windows sangat berkaitan dengan besar kecilnya kapasitas memori yang tersedia pada komputer. Semakin banyak animasi yang dioperasikan atau dijalankan, maka akan semakin banyak juga kapasitas memori pada komputer yang terpakai.
Oleh karena itu jika anda ingin animasi animasi ini sebaiknya anda mempunyai kapasitas memori yang cukup besar, tetapi bagaimana jika anda mempunyai kapasitas memori kecil ?
anda bisa mematikan atau menonaktifkan animasi pada windows. Untuk itu ikuti langkah langkah dibawah ini :

  1. Masuk menu start | Run | ketik regedit | klik OK.
  2. Lalu masuk pada bagian HKEY_CURRENT_USER/Control Panel/Desktop/WindowMetrics.
  3. Pada jendela sebelah kanan Double klik MinAnimate Lalu masukan angka 1 pada value data.
  4. Klik ok.
  5. Restart komputer.
Warning :
Sebaiknya back up dulu sebelum di edit untuk mencegah hal hal yang tidak di inginkan.

Catatan :
Anda juga dapat mengaktifkan animasi windows kembali dengan mengkuti langkah langkah di atas, pada langkah ketiga ganti value data menjadi 0 (nol).

26.11.11

Cara menampilkan windows version di desktop

Untuk mengetahui tampilan versi windows di desktop windows xp, windows 7, windows vista dll. Anda dapat menggantinya dengan cara :

  1. Masuk menu start | RUN | ketik regedit | klik OK.
  2. Kemudian masuk pada bagian : HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Desktop. 
  3. Setelah itu cari pada jendela sebelah kanan PaintDesktopVersion Kalau sudah ketemu Double klik valuenya dan ubah menjadi 1.
  4. Klik ok.
  5. Restart komputer
Warning :   
Sebaiknya back up dulu sebelum di edit untuk mencegah hal hal yang tidak di inginkan.

Cara mengaktifkan regedit yang terserang virus

Regedit sangatlah penting dalam sistem komputer, karena semua perangkat keras (hardware) dan perangkat lunak (software) teregister atau tercatat di sana. Karena merupakan fasilitas yang sangat penting dalam sistem operasi windows, nah, bagaimana kalau virus mendisable regedit ini ? dan bagaimana solusinya ? jika anda tidak tahu ikuti langkah langkah dibawah ini :
  1. Start | RUN | ketik cmd.exe | klik ok.
  2. REG QUERY HKCU\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\Explorer, | Tekan Enter.
  3. Untuk melihat daftar key dan value, gunakan perintah REG QUERY lokasikey, jika sudah terlihat ada value “DisableRegistryTools” hapus dengan mengetik : REG DELETE HKCU\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\Explorer /V DisableRegistryTools. | Tekan enter.
  4. Periksa lagi apakah masih ada value “DisableRegistryTools” di registry dengan cara mengetik :REG QUERY HKCU\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\Explorer.
  5. Jika sudah tidak ada restart komputer anda.
Warning :  
Sebaiknya back up dulu sebelum di edit untuk mencegah hal hal yang tidak di inginkan.

Menampilkan kembali folder option yang hilang di windows xp

     Folder Options di windows xp menghilang biasanya disebabkan karena virus,  Dengan hilangnya folder options anda tidak bisa mengakses folder yang anda hidden, oleh karena itu folder option sangat penting bagi kita untuk mengatur show hidden folder. Agar folder option anda kembali lagi ikuti langkah langkah di bawah ini :
  1. Masuk menu start | RUN | ketik Regedit | klik OK.
  2. Kemudian masuk pada bagian : HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows \CurrentVersion\Policies\Explorer.
  3. Lihat pada bagian jendela sebelah kanan, double klik DWORD NoFolderOptions, kemudian ubah value data menjadi 0 (nol).
  4. Klik ok.
  5. Restart komputer.
Warning : 
Sebaiknya back up dulu sebelum di edit untuk mencegah hal hal yang tidak di inginkan.

25.11.11

Cara menghilangkan shortcut pada icon desktop

     Seperti yang kita ketahu jika kita melihat ke desktop kita akan melihat icon icon yang ada tanda panah kecil di pojoknya, shortcut ini berfungsi sebagai cara cepat menuju aplikasi tertentu, apabila menurut anda shortcut ini mengganggu ada cara untuk menghilangkannya,
Untuk menghilangkan shortcut tersebut ikuti langkah langkah di bawah ini :
  1. Masuk menu start | RUN | ketik regedit | klik ok.
  2. Kemudian masuk pada bagian HKEY_CLASSES_ROOT.
  3. Setelah itu cari folder ink file, jika tidak ketemu atau susah mencarinya gunakan perintah CTRL+F untuk memudahkan pencaharian lalu ketik IsShortcut.
  4. Selanjutnya klik kanan  IsShortcut dan pilih rename, Ubah nama string value dari IsShortcut menjadi IsShortcuts.
  5. klik OK
  6. Restart komputer
Warning :
Sebaiknya back up dulu sebelum di edit untuk mencegah hal hal yang tidak di inginkan.


Catatan :


-Jika Masih terlihat tanda panah, cari folder piffile dalam HKEY_CLASSES_ROOT lakukan sama seperti folder lnkfile yaitu meRename file isShortcut yang ada di dalamnya menjadi isShortcuts.



-Kita juga dapat menghapus file isShortcut tersebut namun lebih baiknya mengganti namanya agar suatu saat kita ingin membalikkan seperti semula tinggal me-Rename kembali dan menghapus huruf s pada akhir nama file tersebut seperti sebelum di rename.



24.11.11

Cara merubah sp1 sp2 dan sp3 di windows xp

     kali ini saya membahas bagaimana Cara merubah sp1 sp2 dan sp3 di windows xp, Jika anda ingin merubah windows xp anda sp1 ke sp2 ataupun ke sp3 tanpa harus instal ulang dengan cdnya anda hanya butuh otak atik komputer sedikit saja. Berikut adalah langkah langkahnya :
  1. Start | RUN | ketik regedit | klik OK.
  2. Setelah itu masuk pada bagian  HKEY_LOCAL_MACHINE /  SYSTEM / CurrentControlSet /  Control /  Windows /  pada bagian sebelah kanan double klik pada bagian CSD Version.
  3. Lalu masukan angka value data dengan base hexadecimal yaitu :100 untuk merubah menjadi sp1, 200 untuk merubah menjadi sp2, 300 untuk merubah menjadi sp3.
  4. Klik OK.
  5. Restart komputer.
Warning :
Sebaiknya back up dulu sebelum di edit untuk mencegah hal hal yang tidak di inginkan.


22.11.11

Cara mendisable klik kanan pada desktop

     Mendisable klik kanan pada desktop banyak sekali manfaatnya dimana seorang user yang melakukan klik kanan pada desktop tidak akan mendapatkan context menu, jika anda tertarik ikuti langkah langkah di bawah ini :
  1. Start | RUN | Ketik REGEDIT | Klik OK.
  2. masuk pada bagian HKEY_CURRENT_USER /  Software / Microsoft / Windows / CurrentVersion / Policies / Explorer.
  3. pada folder “Explorer” tambahkan DWORD Value, dengan cara klik kanan kemudian pilih New | key | DWORD Value kemudian beri nama NoViewContextMenu.
  4. Double klik pada DWORD tersebut sehingga muncul jendela “Edit DWORD Value”.
  5. Maukan angka 1 pada value datanya | Klik OK.
  6. Restart komputer.
Warning :
Sebaiknya back up dulu sebelum di edit untuk mencegah hal hal yang tidak di inginkan.

Cara menyembunyikan semua program di start menu

     Jika anda ingin semua program di start menu tidak muncul, anda bisa langsung menyembunyikannya hanya dengan otak atik sedikit,
untuk menyembunyikan semua program di start menu ikuti langkah langkah di bawah ini :
  1. Start | RUN | Ketik REGEDIT | Klik OK.
  2. Jika anda ingin menyembunyikan semua program di start menu kecuali username yang kita gunakan untuk login masuk ke HKEY_CURRENT_USER / Software / Microsoft / Windows / CurrentVersion / Policies /.
  3. Kemudian jika anda ingin menyembunyikan program dengan semua username masuk ke HKEY_LOCAL_MACHINE / Software / Microsoft / Windows /  CurrentVersion / Policies /.
  4. Pada folder policies buatlah DWORD Value baru dengan cara klik kanan pada folder policies kemudian pilih NEW | DWORD Value.
  5. Selanjutnya berinama DWORD Value tadi dengan nama NoStartMenuMoreProgram.
  6. Double klik pada Dword Value yang baru tadi kita buat, kemudan isi dengan angka 1 lalu klik OK.
  7. Restart komputer.

Cara menghapus my recent documents history secara otomatis

     Ketika anda membuka  aplikasi atau dokumen otomatis file yang kita buka tersebut langsung tersimpan di my recent documents. jika anda anda tertarik ingin menghapus file file yang ada di history secara otomatis ketika mematikan atau log off komputer ikuti langkah langkah di bawah ini :
  1. Klik START | RUN | ketik REGEDIT | klik OK.
  2. Pada Registry Editor masuk pada bagian HKEY_Current_UserSOFTWARE / Microsoft / Windows / CurrentVersion / Policies / Explorer.
  3. Pada bagian jendela sebelah kanan, klik kanan di area kosong | kliknew | DWORD value, kemudian beri nama ClearRecentDocsOnExit.
  4. Dobel klik DWORD ClearRecentDocsOnExit, pada value data ubah angka 0 menjadi 1.
  5. klik OK | Exit.
Catatan :
Untuk menormalkan kembali, lakukan kembali langkah 1, 2, dan 4. Pada langkah 4 kembalikan value data dari 1 menjadi 0.

18.11.11

Cara mendisable autorun pada window xp

     Autorun atau autoplay merupakan fasilitas di sistem operasi yang berfungsi menjalankan file secara otomatis ketika media seperti CD-ROM, DVD-ROM, Flash disk dan lainnya di masukkan/pasang di komputer. Sehingga ketika berbagai media tersebut dimasukkan, tanpa kita menjalankan apapun, ada program yang akan otomatis berjalan sendiri. Fitur ini biasa dimanfaatkan dalam CD Driver yang disertakan ketika membeli motherboard / VGA. Tetapi saat ini tidak dipungkiri malah dimanfaatkan sebagai media penyebar virus, terutama melalui flashdisk.
Sedangkan file Autorun.inf sendiri merupakan file yang berisi instruksi tertentu, tentang apa yang otomatis dijalankan ketika media seperti flashdisk/CD dimasukkan ke komputer. Instruksi ini dapat berupa perintah untuk menjalankan file exe.



Untuk mendisable Autorun agar tidak menyebarkan virus di komputer ikuti langkah langkah di bawah ini :
  1. Klik tombol Start | Run.
  2. Ketik gpedit.msc dan klik OK.
  3. Klik pada bagian User Configuration | Administrative Templates | System.
  4. Double klik pada Turn Off Autoplay.
  5. Klik option Enable.
  6. Pada option Turn off Autoplay on, pilih All drives.
  7. Klik OK.
  8. Restart komputer

15.11.11

Cara menyembunyikan drive hardisk komputer

     Jika anda mempunyai data data rahasia yang tidak ingin di ketahui oleh orang lain atau tidak ingin di ambil orang lain, kita bisa menyembunyikan harddisk untuk sementara agar tidak bisa diakses.

Ada beberapa cara yang dapat anda lakukan untuk menyembunyikan hardisk diantaranya yaitu:
  1. Buka Start Menu | Run | ketik diskpart lalu tekan Enter.
  2. Jendela DOS akan terbuka, ketik list volume lalu tekan Enter.
  3. Untuk menyembunyikan Drive E misalnya, pilih dulu volumenya, ketik select volume 3 lalu tekan Enter.
  4. Ketik remove letter E lalu tekan Enter (Misalnya untuk menyembunyikan drive E).
  5. Untuk memunculkan kembali Drive E, pilih dulu volumenya (mis, select volume 3) lalu
    ketik assign letter E lalu tekan Enter.
  6. Ulangi cara di atas bila ingin menyembunyikan drive C, F, dan sebagainya. Cara ini
    memungkinkan kita menyembunyikan beberapa drive sekaligus dalam satu waktu.

Catatan :
Dengan cara ini anda dapat menyembunyikan lebih dari satu drive. Jangan kwatir jika komputer anda minta reboot karena dengan melakukan ini data anda dijamin aman.